-->

Notification

×

Iklan atas tengah

Iklan

Pasang Iklan Anda di Sini

Porprov XIV Jabar, Beregu Cabor Dayung Bandung Barat Sabet Medali Emas

Jumat, 04 November 2022 | November 04, 2022 WIB | 0 Views Last Updated 2022-11-04T16:46:27Z
Ilustrasi Cabor Dayung KBB (foto: Abdul Kholilulloh).

BANDUNG BARAT|SekitarKita.net,-Peraihan perdana medali emas oleh Kontingen Kabupaten Bandung Barat (KBB) memalui (Cabor) cabang olahraga Dayung pada ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XIV Jawa Barat 2022. 


Medali emas tersebut diraih oleh tim Beregu Puteri Dayung KBB yang terjun di nomor lomba Rowing Puteri atau R4X di Situ Cileunca, Kabupaten Bandung pada Jumat (4/11/2022).


Dilansir dari Dara.co.id ketua Kontingen Cabor Dayung KBB, Ade Hikmat menyatakan bersyukur anak-anak asuhannya sudah meraih medali emas pertama. Sekaligus sebagai emas pertama bagi KBB selama Porprov XIV.


Pihaknya, Cabor Dayung bisa menyumbangkan beberapa emas lagi pada Porprov XIV Jabar kali ini. Pada Babak Kualifikasi (BK) kemarin, Dayung meraih 5 medali emas.



“Insha Allah, atlet-atlet kita akan berjuang keras agar bisa menambah emas lagi,” ujarnya.


Ia menyebut, Tim Beregu Puteri Dayung KBB terjun di nomor lomba Rowing Puteri atau W 4 X atas nama Anggi Widiarti, Ersa Cahyani, Tiara Sri Lestari dan Nanda Putri Alexa berhasil mengungguli Tim Beregu Puteri Kabupaten Bandung yang berada di urutan kedua.


"Tim R Puteri KBB berhasil sampai di finish dengan catatan waktu 3.20.940, disusul Tim Puteri Kabupaten Bandung atas nama Dinda I, Isma H, Yeni A dan Furdausi, 3.25.576," terangnya.


Dikatakannya, posisi ketiga Tim Kabupaten Karawang, Melani Puteri, Depi Alpiah, Amanda Meiland Yahya dengan catatan waktu 3.32.784.


"Dengan demikian, KBB meraih emas, Kabupaten Bandung perak dan Karawang perunggu pada pertandingan Cabor Dayung untuk nomor W 4 X, yang digelar di Situ Cileunca," ungkapnya.


Sementara itu, Ketua Umum Cabor Dayung Bandung Barat, Ida Widaningsih mengatakan, pihaknya mengapresiasi dengan peraihan medali emas perdana diajang Porprov XIV Jabar ini.

Ketua umum Cabor Dayung KBB, Ida Widaningsih 


"Yang pertama saya ucapkan selamat untuk Cabor Dayung KBB. Tim beregu tersebut terdiri dari Ersa Cahyani, Tiara Sri Lestari, Nanda Putri Alexa, dan Anggi Widiarti," kataya saat dihubungi SekitarKita.net. Jum'at (04/11/2022).


"Saya melihat Cabor Dayung masih bisa di pertahankan juara, kemarin juara di Sea Games besok kan masih ada pertandingan dan mudah-mudahan bisa prestasi lagi," sambung Ida. 


Ida yang merupakan Wakil Ketua DPRD KBB menyebut, atas raihan itu, saat ini kontingen Kabupaten Bandung Barat telah mengoleksi satu medali emas dari cabor Dayung, dan satu perak melalui cabor Berkuda Equistrian.


"Alhamdulillah kemarin medali perak Cabor Berkuda dan sekaligus Cabor Dayung, semoga Cabor-cabor yang lain bisa mencapai medali emas kaya Dayung," ucapnya.


Pihaknya menilai, pada Cabor Dayung hingga saat ini masih bisa dipertahankan untuk meraih medali emas dimanapun laga bertanding.


"Seperti Sea Games waktu lalu juga mampu meraih medali emas, harapan kami mewakili Bandung Barat mudah mudahan Porprov XIV Jabar ini bisa meraih semua medali di setiap kontingen. Target Cabor Dayung sendiri ya minimal 3 besar," tuturnya.


Sebagai informasi, kontingen KBB untuk sementara ini berada diurutan ke-9 dengan total raihan dua medali. 


Kontingen Kabupaten Bandung Barat berpeluang kembali mendulang medali melalui beberapa cabor yang sedang dipertandingkan diantaranya Loncat Indah dan Binaraga.


Sebelumnya, Kabupaten Bandung Barat berhasil meraih medali pertama melalui cabang olahraga Berkuda Equstrian di ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XIV Jawa Barat 2022. 


Cabor Berkuda Equstrian KBB berhasil meraih medali perak dari nomor Dressage Team U-21 yang berlangsung di Denkavkud, Parongpong, Kabupaten Bandung Barat, Rabu (2/11/2022).


Editor: Abdul Kholilulloh